Bagikan Masker Cegah Penularan Covid-19

LINTAS BLORA, JIKEN – Untuk Antisipasi penyebaran Covid-19 di Kecamatan Jiken. Petugas Gabungan lakukan Oprasi penanganan Covid-19 di Kecamatan Jiken dengan personil 8 anggota koramil 06/Jiken, 12 anggota polsek Jiken, Camat Jiken dan Kasitrantib Kecamatan Jiken. Dilaksakan di Pasar desa Jiken dan di Jalan Raya Blora Cepu depan Pasar Tradisional Kecamatan Jiken. Selasa (02/02)

Danramil Kapten Czi Sundiro, Camat Catur Pambudi Amperawan, S.Sos, Kapolsek Jiken Iptu Nur Dwi Edi, SH, MH serta beberapa anggota gabungan membagikan 150 buah masker kepada masyarakat yang tidak memakai masker di dalam Pasar Tradisional Jiken dan di depan Jalan Raya Blora Cepu depan Pasar kecamatan Jiken yang dimulai jam 07.30 sampai 09.30 WIB.

Bacaan Lainnya

“Selain membagikan masker kami sampaikan sosialisasi tentang aturan protokol kesehatan yang wajib ditaati untuk mencegah penyebaran COVID-19 di Kecamatan Jiken khususnya,” ujar Kapten Czi Sundiro Koramil 06/Jiken.

Kapten Czi Sundiro Koramil 06/Jiken mengungkapkan bahwa kegiatan sinergitas dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dimana menindaklanjuti instruksi dari pemerintah pusat, maka petugas gabungan menggencarkan kegiatan antisipasi Covid-19. Apalagi pendemi Covid-19 masih belum sirna.

“Semua yang kita lakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap protokol kesehatan. Dan saya harap masyarakat bisa disiplin menerapkan protokol kesehatan,” ucap Danramil Jiken.(frst)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *