LINTAS BLORA, SAMBONG – Petugas gabungan yang terdiri dari anggota Polsek Sambong Polres Blora Polda Jawa Tengah, anggota Koramil Sambong, Satpol PP, dan Satgas Covid-19 Sambong melakukan evakuasi 6 warga yang terpapar Covid-19.
Keenam warga tersebut dievakuasi menuju lokasi isolasi terpusat yang ada di Hotel Mega Bintang Kecamatan Cepu. Untuk diketahui dalam upaya percepatan penanganan Covid-19, pemerintah Kabupaten Blora telah menyiapkan lokasi isolasi terpusat tingkat kabupaten dan tingkat kecamatan. Dengan tujuan utama untuk menekan penularan Covid-19.
Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Wiraga Dimas Tama, SIK melalui Kapolsek Sambong Iptu Rustam, SH mengungkapkan bahwa ke enam pasien Covid-19 tersebut berasal dari desa Ledok dan desa Brabowan.
“Evakuasi kita jaga dan kita kawal, ada 4 warga desa Ledok dan 2 warga desa Brabowan yang kita pindahkan ke ruang isolasi terpusat di Hotel Mega Bintang Cepu,” ungkap Kapolsek Sambong, Kamis (17/06/2021).
“Memang tidak mudah melakukan evakuasi terhadap pasien Covid-19 menuju lokasi isolasi terpusat, butuh kesabaran untuk memberikan pengertian kepada warga. Alhamdulilah dengan kerja sama yang baik, keenam warga berhasil kita evakuasi. Semoga segera diberikan kesehatan,” tandas Kapolsek Sambong.rdk