Jelang Ibadah Natal 2020, Polres Blora Sterelisasi Gereja

LINTAS BLORA, BLORA- Sejumlah gereja menjadi target patroli dan pengamanan oleh Satuan Sabhara Polres Blora, Polda Jawa Tengah. Sebelum perayaan Natal Tahun 2020. Setidaknya sebanyak 10 petugas yang tergabung dalam tim sterilisasi melakukan Patroli gereja untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi jemaat yang akan melaksanakan ibadah Natal.

Meskipun Perayaaan Natal dalam situasi pandemi Covid-19, Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Ferry Irawan, S.I.K., M.Hum., tidak mau underestimate. Dalam setiap kegiatan gereja, petugas Kepolisian bersama TNI dan instansi terkait yang tergabung dalam Satuan Tugas Operasi Lilin Candi 2020 melaksanakan tugas sesuai dengan Standart Operasional Prosedur Pengamanan yang ada.

Bacaan Lainnya

Salah satunya adalah sterelisasi gereja yang dilakukan minimal satu jam sebelum kegiatan ibadah.

“Sterilisasi dan pengamanan gereja ini sebenarnya sudah dilakukan juga oleh seluruh 16 Polsek jajaran di wilayah masing-masing. Namun untuk Tim Sterilisasi Sat Sabhara lebih memfokuskan kegiatan tersebut di beberapa gereja besar yang memiliki banyak jemaat,” ujar Kapolres Blora melalui Kabag Ops Kompol Supriyo, S.Sos., M.Si., Jumat, (25/12/2020) saat memimpin giat sterelisasi di Gereja Bethany Blora.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *