Kapolres Blora Pimpin Apel Gabungan Kesiapsiagaan PPKM Darurat

LINTAS BLORA, BLORA KOTA – Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Wiraga Dimas Tama, SIK memimpin apel gabungan kesiapsiagaan PPKM darurat kabupaten Blora, Sabtu (03/07/2021) di halaman depan Mapolres Blora.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0721/Blora atau yang mewakili, Kepala Satpol PP, Kepala BPBD Blora, Wakapolres Kompol Dr. Rubiyanto, M.Si, Pejabat Utama Polres Blora, Kapolsek jajaran, serta anggota gabungan TNI, Polri, Satpol PP dan BPBD Blora.

Bacaan Lainnya

Selain kesiapsiagaan anggota, dalam apel tersebut juga digelar kendaraan operasional dan sarana prasarana untuk pelaksanaan tugas PPKM darurat di kabupaten Blora.

Kapolres Blora AKBP Wiraga mengungkapkan bahwa apel gabungan ini dalam rangka kesiapsiagaan PPKM yang sudah di instruksikan oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo terkait dengan PPKM Darurat di setiap Kabupaten/Kota.

“Mudah-mudahan dalam pelaksanaannya nanti, PPKM di Kabupaten Blora bisa berjalan lancar dan kondusif, dan masyarakat bisa mematuhi Protokol Kesehatan dalam kegiatan PPKM, dalam rangka upaya menekan angka Kasus Covid 19 di Kabupaten Blora yang saat ini mengalami peningkatan,” beber Kapolres Blora.

Untuk diketahui dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 di Blora. Petugas gabungan terus melakukan berbagai macam upaya. Mulai dari patroli woro woro protokol kesehatan, penyemprotan disinfektan, serta operasi yustisi protokol kesehatan.rdk

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *