LINTAS BLORA, BLORA- Kecamatan Kradenan memulai Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (MUSRENBANGDES ) pada hari ini (15/12/2020), sesuai Undang-Undang Desa nomer 06 Tahun 2014.
Diawali dari wilayah paling selatan yaitu Megeri dan Nglebak pada waktu yang bersamaan yaitu 09.00 WIB dan diakkhiri 12.00 WIB, kemudian disambung pada waktu yang sama dua desa berikutnya yaitu Nginggil dan Ngrawoh pada pukul 13.00 WIB sampai dengan 14.30 WIB.
Podo Kepala Desa Megeri mengungkapkan, musrenbangdes ini dilaksanakan untuk menampung aspirasi warga desa mengenai pembangunan yang akan di laksanakan pada periode anggaran 2021 nanti.
“Dalam musrenbangdes ini, warga boleh mengusulkan apa saja yang akan menjadi rencana pembangunan desa tahun 2021 nanti, dari usulan warga yang ada, akan diambil skala prioritas kemudian diajukan kembali melalui musren kecamatan,” ujarnya.
Turut hadir dalam acara tersebut diantaranya Camat Kradenan, Kasubag Program Kecamatan Kradenan, Kasubag Unpeg Kecamatan Kradenan, Kepala Desa dan perangkat desa, Babinsa, Bhabinkantibmas, BPD, LKMD, Ketua RT dan RW, TP PKK, KPMD ( Kader Pemberdayaan Masyarakat Desa ), Kader Pembangunan Manusia ( KPM ), Tokoh Masyarakat, Perwakilan Perempuan dan penyandang stabilitas, Pendamping Desa dan
Pendamping Lokal Desa dan terlaksana dengan baik.

Sementara itu Sudarto Kepala Desa Nglebak mengungkapkan, dalam pelaksanaa. musrenbangdes ini pemerintahan desa mengundang perwakilan tiap dukuhan, untuk menyampaikan hasil dari musren perdukuhan yang dilaksanakan sebelum musrenbangdes.
“Musrenbangdes dilaksanakan untuk menggali gagasan arah pembangunan desa di tahun 2021 yang bersumber dari APBDes dan usulan untuk pembangunan di luar anggaran dari APBDes (di luar wewenang desa) di Tahun Anggaran 2022,” tambahnya.(stw)