Rame – Rame Gotong Royong Urug Jalan Rusak

Sinergi Perbaiki Jalan
LINTAS BLORA, BOGOREJO – Akibat dari jalan yang rusak dan berlubang, sangat mengganggu kelancaran lalu lintas transportasi dan aktivitas warga, bahkan dapat menimbulkan kecelakaan lalu lintas yang fatal diakibatkan jalan yang rusak.

Dengan kondisi jalan tersebut, mendorong anggota Polres Blora yang bertugas di Polsek Bogorejo didukung anggota Pos Koramil dan puluhan warga mengambil langkah turun ke jalan bergotong-royong mengurug jalan yang rusak berat, dengan grosok.

Bacaan Lainnya

Cegah Kecelakaan
Perbaikan jalan rusak tersebut terletak di ruas jalan penghubung antara Blora – Jatirogo. Tepatnya, di seputaran Watugede, Desa Gombang, Kecamatan Bogorejo, Kabupaten Blora.

“Kegiatan tersebut dilakukan mengingat karena membahayakan dan sangat mengganggu bagi pengguna jalan bahkan dapat menimbulkan kecelakaan lalu lintas kalau dibiarkan,” kata Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama melalui Kapolsek Bogorejo AKP Markus kepada media ini, Selasa (16/03/2021).

Kapolsek Bogorejo, AKP Markus menambahkan, anggota Polsek Bogorejo didukung anggota Koramil dan Satpol PP serta puluhan warga tidak ragu ketika harus turun ke jalan dan langsung bergotong royong perbaikan jalan tersebut.

“Ini demi kebaikan dan kenyamanan kita bersama,” tegasnya.

Pengurukan jalan tersebut merupakan inisiatif dari jajaran Polsek Bogorejo dan Posramil Bogorejo dengan mengunakan dana swadaya dan para donatur. (arp)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *